WBS
Ditulis 2024-10-29 14:37:12
Whistle Blowing System atau disingkat dengan WBS adalah mekanisme penyampaian dugaan tindak pidana korupsi yang telah terjadi atau akan terjadi yang melibatkan pegawai dan orang lain yang berkepentingan disuatu instansi.
KRITERIA PELAPORAN
- Ada penyimpangan kasus yang dilaporkan
- Menjelaskan Dimana, Kapan kasus tersebut dilakukan
- Siapa pejabat/pegawai Puskesmas Tlogosari Wetan yang melakukan atau terlibat
- Bagaimana cara perbuatan tersebut dilakukan
- Dilengkapi dengan bukti permulaan (data, dokumen, gambar dan rekaman) yang mendukung/menjelaskan adanya dugaan Tindak Pidana Korupsi
CARA PENGISIAN
- Silahakn Kunjungi LAPORKAN
- Masukkan Email Pelapor
- Masukkan No Handphone/Telepon Pelapor
- Masukkan Nama Pelapor
- Pilih Kategory laporan (Gratifikasi, Korupsi, Benturan Kepentingan)
- Isi Laporan
- Unggah Gambar bukti penguat laporan
Informasi pribadi anda akan kami jaga sepenuhnya, karena yang terpenting bagi kami adalah isi laporan anda. Terima kasih sudah ikut berpartisipasi dalam menciptakan zona bebas korupsi. Dukungan anda sangat kami butuhkan demi meningkatkan lingkungan kerja yang profesional dan produktif demi meningkatkan pelayanan pada masyarakat.