1

WASPADA VIRUS HMPV (HUMAN METAPNEUMOVIRUS)

Ditulis 2025-01-31 10:33:25

Halo, Sahabat Pupay!

Virus HMPV atau Human Metapneumovirus merupakan virus yang menyerang saluran pernapasan pada manusia dan menyebabkan infeksi. Virus ini pertama kali diidentifikasi di Belanda pada tahun 2001. Virus HMPV dapat menular melalui kontak langsung dengan cairan tubuh dari orang yang terinfeksi. Gejala dari infeksi akibat virus HMPV adalah sebagai berikut :

  • Batuk dan demam,
  • Mengalami sesak nafas atau nafas cepat,
  • Hidung tersumbat,
  • Sakit tenggorokan,
  • Gejala seperti pilek atau flu biasa.

Untuk mencegah dari infeksi virus HMPV, dapat dilakukan langkah berikut :

  • Mencuci tangan dengan sabun secara rutin,
  • Menutup mulut dan hidung dengan tisu atau siku saat batuk dan bersin,
  • Menghindari kontak dekat dengan orang yang sedang sakit.

Statistik Pengunjung

Dinas Kesehatan Kota Semarang

Jl. Pandanaran No 79 Semarang
Telp. (024) 8415269 - 8318070

Copyright Dinas Kesehatan Kota Semarang 2018