Berita

Kunjungan Kadinkes Secara Rutin Visite Pasien di Rumah Isolasi Rumdin Untuk Percepat Angka Kesembuhan Pasien

SEMARANG – Data ter-update dari siagacorona, per 3 November 2020 pukul 10.00 Wib kasus aktif di Semarang sejumlah 287 KTP Semarang dan sejumlah 103 KTP luar Semarang sehingga jumlah pasien yang masih proses penyembuhan mencapai 390. Angka kesembuhan mencapai 9149 serta kematian 938 kasus.

Dibandingkan dengan kota kabupaten lain di Jawa tengah, kasus aktif dan kematian di Semarang memang cukup tinggi namun angka kesembuhannyapun terus meningkat beberapa hari terakhir ini.

Pemerintah Kota Semarang telah berupaya maksimal dalam menyediakan beragam fasilitas layanan kesehatan guna menekan angka kasus baru dan kematian akibat Covid-19.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang, dr. Mochamad Abdul Hakam, Sp.PD mengatakan sejauh ini Dinkes telah memperkuat fasilitas layanan kesehatan di RS rujukan baik fasilitas di ruan ICU, ruang isolasi termasuk tenaga medis dan pendukungnya serta percepatan upaya penyembuhan pasien di rumah isolasi rumdin wali kota Semarang. dr.Hakam bahkan turun langsung dalam upaya percepatan penyembuhan pasien di rumah isolasi dengan rutin setiap pagi melakukan visite pasien yang ada di sana. Hal tersebut dilakukan agar beliau tahu secara langsung kondisi pasien yang dirawat di rumah isolasi dan dapat dilakukan treatment yang tepat dan langsung mengomando tenaga medis yang bertugas di sana.

“ Untuk menekan angka kematian covid-19 ini, penanganan harus cepat dan tepat. Maka fasilitas layanan dan tenaga medis harus diperkuat. Namun yang paling penting kuncinya adalah upaya preventif dengan 3W yakni Wajib memakai masker, Wajib mencuci tangan atau meggunaan HS dan wajib menjaga jarak,” jelas Kadinkes yang akrap diapnggil dr.Hakam tersebut.